You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satu Truk Sampah Diangkut Dari Jalan Hybrida Raya
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Sampah Satu Truk Diangkat Dari Jl Hybrida Raya

Petugas Suku Dinas Kebersihan Jakarta Utara melakukan pembersihan jalur hijau di Jalan Hybrida Raya, Kelapa Gading. Sampah yang berhasil dikumpulkan hingga mencapai satu truk.

Banyak sampah, berupa ranting-ranting pohon dan daun membuat jalur hijau jadi tampak kumuh. Hingga agar kembali bersih dan indah kami bersihkan

Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Utara, Bondan Diah Ekowati mengatakan, pembersihan sampah berupa daun, ranting-ranting pohon, dan plastik sepanjang 200 meter. Dan dilakukan secara manual oleh tujuh Pekerja Harian Lepas (PHL) kebersihan.

“Banyak sampah, berupa ranting-ranting pohon dan daun membuat jalur hijau jadi tampak kumuh. Hingga agar kembali bersih dan indah kami bersihkan,” ujar Bondan, Rabu (26/8).

Sampah di Anak Kali Ciliwung Mulai Dibersihkan

Menurut Bondan, selain membersihkan sampah ranting-ranting pohon dan daun di jalur hijau, pihaknya juga turut membersihkan sampah pada dua sisi saluran air di sepanjang jalan tersebut. “Jadi dari jalur hijau dan saluran kami angkut sebanyak satu truk berukuran sedang sampah,” ucapnya.

Bondan mengatakan masih banyaknya sampah di jalur hijau dan saluran, karena banyak masyarakat yang tidak sadar kebersihan. “Hingga saat ini setiap hari di Jakarta Utara kami mengangkut sebanyak 1.360 ton sampah. Kami harap dengan dibantu kesadaran masyarakat volume sampah ke depan akan berkurang,” tandas Bondan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3676 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1077 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye935 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye919 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye910 personNurito